Primary tabs

STOP... Jangan Ada Kekerasan Pada Penerimaan Siswa Baru

Body: 

Sungailiat - Penerimaan siswa baru adalah momen penting bagi sekolah dan siswa. Untuk memastikan proses ini berjalan lancar dan aman, penting untuk menghindari kekerasan dalam bentuk apapun.

Hal tersebut dikatakan Bunda Paud Kabupaten Bangka, Yukianisa Wiyanti Jantani, S.T., dalam rakor Pokja Bunda Paud Kabupaten Bangka, Kamis (03/06/25) di Grha Kantor Bupati Bangka.

"Kami memberikan kesempatan kepada seluruh anak untuk mendapatkan pendidikan terbaik mereka, termasuk menghilangkan radikalisme dalam proses penerimaan siswa baru SD," imbuhnya.

Dikatakannya, perlu adanya peran serta dari masyarakat untuk mengoptimalkan program tersebut sehingga diharapkannya dapat melahirkan SDM berkualitas.

"Kualitas PAUD sebagai strategi jangka panjang membangun SDM berkualitas dan mengoptimalkan kesadaran dan partisipasi masyarakat," tuturnya.

Sementara itu, Pj. Sekda Bangka, Thony Marza, A.P., menuturkan bahwa Pemerintah Daerah menjamin hak-hak anak usia dini untuk mendapatkan pendidikan dasar yang layak.

"Lewat program ini menjamin hak anak usia dini untuk memperoleh pendidikan dasar mereka," tutupnya.

Sumber: 
DINKOMINFOTIK Kab. Bangka
Penulis: 
Dede Sukmana