Primary tabs

BAPPEDA Gelar Rapat Penyusunan Pemetaan Program Penurunan Stunting

Body: 

Kamis (12 Mei 2022) Sehubungan dengan pelaksanaan Aksi 1 dan Aksi 2, Bappeda menggelar rapat koordinasi dalam rangka identifikasi pemetaan program dan kegiatan yang relevan untuk mengurangi kesenjangan cakupan layanan serta penyusunan rencana kegiatan peningkatan integrasi intervensi penurunan stunting baik tahun berjalan maupun tahun rencana.

Rapat dilaksanakan hari Kamis, 12 Mei Tahun 2022 di Ruang OR Bappeda Bangka. Rapat dipimpin oleh Ibu Diah Asrina selaku JFT Perencana Muda Bidang Sumber Daya Manusia. Pemimpin rapat menyampaikan beberapa hal diantaranya terkait prevalensi stunting tertinggi yang adad ikabupaten Bangka, dan Penentuan desa lokus stunting.

Dalam arahannya, setiap perangkat daerah untuk mengentry table pemetaan program, form 1.2 yang berisi daftar identifikasi program, form 1.3 yang berisi hasil identifikasi kendala/masalah dan rekomendasi intervensi, dan Form 2.1 berisi rencana kegiatan Kab/Kota tahun berjalan dan rencana, form 2.2 yang berisi rencana kegiatan di lokasi fokus.m, serta form 2.3 yang berisi matriks pemantauan integrasi rencana kegiatan pada tahun berjalan.

Pada semua form ini, rencana kegiatan yang diisi harus disesuaikan dengan rencana kegiatan yang ada di Renja dan RKPD serta rencana penganggaran yang telah di tetapkan.

Ditambahkannya bahwa desa yang menjadi lokasi fokus (lokus) intervensi penurunan stunting pada tahun berjalan (2022) berbeda dengan desa lokasi focus pada tahun rencana(2023). Desa lokus intervensi penurunan stunting pada tahun 2022 (tahun berjalan) terdapat pada Desa Neknang, Desa Maras Senang, Desa Riding Panjang, Desa Saing, Desa Mendo, Desa Cengkong Abang, Desa Air Duren, Desa Penagan, Desa Kota Kapur, Desa Rukam dan Desa Gunung Muda.

Sementara pada desa lokus intervensi penurunan stunting pada tahun rencana (2023) terdapat pada Desa Rebo, Desa Penagan, Desa Mendo, Desa Cengkong Abang, Desa Kota Kapur, Desa Labuh Air Pandan, Desa Petaling Banjar, Desa Kemuja, Desa Banyuasin dan Desa Gunung Muda.

Turut hadir dalam pertemuan ini, BappedaKab. Bangka, Kementerian Agama Kab. Bangka, Dinas Kesehatan Kab. Bangka, Dinas Pangan dan Pertanian Kab. Bangka, Dinas Sosial Kab. Bangka, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kab.Bangka, Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kab. Bangka, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab. Bangka, Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab. Bangka, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kab. Bangka, Dinas Perikanan Kab. Bangka dan Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian dan Perdagangan Kab. Bangka.

Sumber: 
Bappeda
Penulis: 
Bappeda